:::: MENU ::::

Sunday, April 19, 2015

Hingga artikel ini dimuat, fenomena batu akik masih merajalela di kalangan masyarakat Indonesia. Dimana-mana orang berbondong-bondong pergi ke pameran batu akik yang diselenggarakan di tempat-tempat seperti mall, super market, dan tempat-tempat lainnya. Penggemar batu akik pun tidak mengenal batas usia mulai dari anak kecil hingga orang tua.

cara membuat batu akik mengkilap

Melihat fenomena seperti itu, saya pun jadi ikut-ikutan pengen berbagi informasi mengenai bagaimana cara membuat batu akik mengkilap, yang bisa anda lakukan sendiri di rumah tanpa perlu pergi ke toko atau orang yang memberikan jasa mengkilapkan batu akik.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan mulai dari yang mahal sampai yang paling murah. Baiklah, inilah beberapa cara (yang saya ketahui) untuk mengkilapkan batu akik anda.

Gunakan serbuk intan
Ya, cara ini memang yang paling ampuh namun tentu biayanya cukup lumayan. Harga serbuk intan per-bungkus (entah berapa gram) itu kisaran Rp. 100 ribu, tapi memang bisa digunakan untuk beberapa kali pemakaian. Dengan serbuk intan, batu permata atau akik anda akan terlihat sangat kinclong sehingga tentu membuat nilai estetika batu tersebut menjadi lebih tinggi.

serbuk intan murah
Serbuk Intan


Gunakan alumunium foil
Cara lain untuk membuat batu akik mengkilap adalah menggunakan alumunium foil (ini bisa anda temukan juga dalam bungkus rokok). Caranya anda beri alas yang cukup lembut di atas meja, lalu gosokkan batu cincin atau batu akik anda pada kertas alumunium foil tersebut dengan perlahan. Jika dilakukan berulang-ulang, lama kelamaan anda akan melihat bahwa batu cincin atau batu akik anda tampak lebih mengkilap.

alumunium foil


Rendam di air kelapa
Nah, untuk cara yang ini saya belum pernah mencoba, saya sendiri pun hanya baru mendengar dari seorang kawan yang katanya pernah mencobanya dan selain membuat batu akik nya mengkilap, katanya dengan merendamnya dalam air kelapa maka akan membuat batu akik menjadi cepat tua. Bila anda penasaran, silahkan anda coba cara ini di rumah :D

air kelapa


Sebenarnya masih ada beberapa lagi yang bisa dilakukan agar batu akik mengkilap, namun ketiga cara ini menurut saya yang paling direkomendasikan karena 2 cara pertama pernah saya lakukan sedangkan cara yang ke-3 pernah dilakukan oleh teman saya sendiri. Terima kasih sudah berkunjung ke blog saya, sampai jumpa lagi di artikel-artikel selanjutnya tentang batu akik.
Categories: